Rayakan Momen Akhir Tahun Ala Italia dengan Set Menu Artotel TS Suites

Yovie Wicaksono - 21 November 2023

SR, Surabaya – Artotel TS Suites menawarkan pengalaman berbeda untuk merayakan momen spesial akhir tahun 2023. Pengunjung akan diajak berwisata ke Italia lewat citarasa makanan yang dihadirkan di Onedeck Gastropub.

Mulai dari Christmas Gourmet Munch dengan set menu grill chicken salad, chargrilled salmon dan tradisional pudding seharga Rp 225 ribu, hingga paket hampers nouvells bundles untuk hantaran ke kerabat dekat dengan kisaran harga Rp. 120-488 ribu/net.

“Hampersnya coffee sama cookies Rp 120 ribu net, kalau wine Rp 488 ribu dapat dua dan cookies, kalau roasted chicken Rp 185 ribu, beef wallington Rp 300 ribu bisa untuk berempat, marketnya untuk orang banyak,” ujar FnB Manager Artotel TS Suites, Andhika Ardito, Senin (20/11/2023).

Citarasa Italia, kata Andhika, sengaja dipilih sebab natal dan tahun baru identik dengan Eropa. Karena itu pihaknya ingin para pengunjung merasakan nuansa ini tanpa perlu jauh-jauh pergi ke luar negeri.

“Kita hadirkan menu ini karena natal identik dengan kumpul bersama keluarga, jadi kami ingin nuansa itu lebih dekat dan hangat,” ucapnya.

Lebih lanjut, Head Chef Artotel TS Suites Catur Suyanto menjelaskan, rasa yang ditonjolkan adalah tradisional, seperti penggunaan bumbu khas ratatouille yang dicampur di tiap sajian makanannya.

Ada pula tradisional christmas pudding yang terdiri dari cinnamon, kismis, almond, butter, dan keju lalu dicampur dengan gula merah dan dikukus. Biasanya sajian ini selalu ada di Italia saat natal.

“Prosesnya sangat mudah. Semua bahan dikukus 15-20 menit, saosnya caramel, nama hidangannya tradisional Christmas pudding. Cita rasanya lebih ke manis dan gurih butter,” tuturnya. (hk/red)

Tags: ,

Berita Terkait

Tinggalkan komentar

Silahkan masuk atau daftar terlebih dahulu untuk memberi komentar.