Kantor Baru Kecamatan Rungkut, Berkonsep Layanan Terpadu
SR, Surabaya – Terobosan baru dilakukan Pemerintah Kota Surabaya di awal tahun 2017, dengan meresmikan pengoperasian kantor baru Kecamatan Rungkut dan Kelurahan Kalirungkut yang jadi satu gedung, pada Rabu (4/1/2017).
Bangunan vertikal tiga lantai yang berdiri di Jalan Rungkut Asri Utara 1 Surabaya ini, menganut konsep pelayanan terpadu untuk masyarakat dalam satu tempat. Selain untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat Rungkut dan sekitarnya, masyarakat dari berbagai kalangan dapat juga memanfaatkan tempat itu untuk pertemuan.
“Masyarakat di sini akan lebih dimudahkan karena setelah mengurus di Kelurahan, bisa langsung ke Kecamatan. Jadi, nggak perlu pindah. Kapasitas nya dan aksesnya juga lebih bagus,” kata Walikota Surabaya, Tri Rismaharini.
Masyarakat yang tinggal di kawasan Rungkut kini akan memperoleh kemudahan pelayanan, saat mengurus dokumen administratif di kantor Kecamatan.
Di lantai I kantor tersebut akan diplot khusus untuk pelayanan masyarakat serta ruang rapat, yang bisa dipakai masyarakat dari segala lapisan termasuk untuk penyandang disabilitas.
Untuk lantai II, selain kantor Kecamatan juga ada kantor Kelurahan. Dan di lantai III ada ruang yang bisa dimanfaatkan untuk kegiatan lainnya oleh masyarakat. Sebelumnya warga yang mengurus ke kantor Kelurahan Kalirungkut dan Kecamatan Rungkut harus berpindah tempat meskipun tidak jauh.
“Nanti bila perlu, dinas-dinas juga akan buka dan melayani di kantor ini yang secara sarana dan prasarana memenuhi. Ini Dinas Cipta Karya sudah turun melayani di Kecamatan” ujar Risma.
Bangunan kantor Kecamatan dan Kelurahan yang jadi satu ini dibangun dengan konsep ramah lingkungan, seperti terlihat pada desain pencahayaan yang dirancang tidak memerlukan banyak listrik untuk penerangan saat siang hari. Kantor Kecamatan Rungkut yang baru juga memiliki corner untuk memajang produk hasil UKM warga.
“Bangunan vertikal ini juga memungkinkan kita untuk lebih banyak bergerak yang tentunya menjadi lebih sehat,” sambung wali kota.
Risma menambahkan, konsep kantor terpadu yang diterapkan dalam bangunan vertikal Kantor Kecamatan Rungkut ini, rencananya juga akan diduplikasi di wilayah Kecamatan lainnya, salah satunya di Kecamatan Benowo.(Ptr/Red)
Tags: kalirungkut, kecamatan, kelurahan, pelayanan, rungkut
Berita Terkait
Tinggalkan komentar
Silahkan masuk atau daftar terlebih dahulu untuk memberi komentar.