Semua Korban Longsor Nganjuk Berhasil Ditemukan

SR, Kediri – Tim Basarnas kembali menemukan seorang korban bencana longsor di Dusun Selopuro, Desa Ngetos, Kecamatan Ngetos, Kabupaten Nganjuk. Pencarian pada hari kelima ini menjadi penutup berakhirnya masa evakuasi di lokasi longsor.
Kepala Basarnas Provinsi Jawa Timur, Hari Adi Purnomo mengatakan, jenazah korban berjenis kelamin laki-laki ini ditemukan sekira pukul 08.40 WIB.
Posisi jenazah korban diketahui tertimbun reruntuhan material bangunan dan tanah longsor di kedalaman 2 meter. Setelah jenazah korban ditemukan, selanjutnya untuk kepentingan identifikasi, jenazah dibawa ke Puskesmas Kecamatan Ngetos, Kabupaten Nganjuk.
“Pada 08.40 WIB korban telah berhasil dievakuasi. Dari 21 korban dievakuasi 2 diantaranya selamat, 19 diantaranya dalam keadaan meninggal dunia,” ujarnya, Jumat (19/2/2021).
Meski sudah terlibat selama 5 hari pencarian, semangat Tim SAR yang beranggotakan 200 personel ini tidak pernah surut untuk segera menemukan korban. Dari 200 personel anggota Basarnas yang ada tidak semuanya diterjunkan secara langsung ke lokasi untuk melakukan pencarian. Hal ini dilakukan untuk menghindari kemungkinan buruk yang terjadi dimana kondisi struktur tanah diatas masih labil dan ditemukan banyak retakan.
“Menghindari hal-hal yang tidak diinginkan ketika terjadi longsor susulan,” ujarnya.
Ia mengatakan, keberhasilan dalam mengevakuasi 21 korban bencana longsor ini tidak lepas dari sinergitas komponen tim dan keberadaan alat berat eskavator.
“Kalau kita manual kemungkinan kecil tercapai itu, dengan keberadaan 5 eskavator dirasa sudah cukup. Kita khawatirkan jika lebih banyak nantinya berakibat tidak bagus. Pertama olah geraknya tidak bebas, kedua kondisi tanah yang tidak stabil,” tandasnya. (rh/red)
Berita Terkait
Tinggalkan komentar
Silahkan masuk atau daftar terlebih dahulu untuk memberi komentar.