Gebyar Hari Sindroma Down Sedunia 2022 di BK3S Jatim

Yovie Wicaksono - 21 March 2022

SR, Surabaya – Badan Koordinasi Kegiatan Kesejahteraan Sosial (BK3S) Jawa Timur bersama Persatuan Orang Tua Anak dengan Down Syndrome (POTADS) menggelar acara bertajuk “Gebyar Hari Sindroma Down” di gedung BK3S Jatim, Senin (21/3/2022).

Dalam kegiatan yang dilakukan secara hybrid tersebut, sekira 27 anak dengan down syndrome secara bergantian menampilkan bakatnya, mulai dari menari, menyanyi hingga parade busana. 

Sambil diarahkan oleh orang sekitar, mereka menampilkan kemampuan terbaiknya diatas panggung dan membuat suasana menjadi meriah, penuh riuh tepuk tangan serta canda tawa.

“Untuk tahun ini diambil tema inklusi dan bisa berkarya, akhirnya kita menggelar penampilan-penampilan seni tadi, dan ini baru sebagian kecil sebetulnya. Kayak Aswin Nugroho tadi yang menyanyi, dia seorang produsen kue kering,” kata Ketua POTADS Jatim, Farida Martarina.

Ia mengatakan, Gebyar Hari Sindroma Down merupakan puncak dari rangkaian kegiatan menyambut hari Down Syndrome Sedunia yang telah diselenggarakan sejak 19 Maret 2022. 

Dari acara ini, pihaknya ingin masyarakat lebih paham bahwa anak down syndrome juga memiliki arti. Mereka adalah tunas bangsa yang memiliki bakat dan patut untuk lebih diperhatikan.

“Tujuan acara hari ini adalah untuk mensosialisasikan mereka, itulah kenapa kami berusaha memberikan wadah. Kegiatan seperti ini adalah kesempatan untuk POTADS dan semua pihak yang peduli untuk menampilkan kebolehan mereka,” ujar perempuan yang juga menjabat sebagai Ketua III Bidang Kemitraan BK3S Jatim itu.

Ketua Umum BK3S Jatim, Pinky Saptandari yang menghadiri acara secara virtual mengatakan, acara ini adalah hal yang telah ditunggu sejak lama dan menjadi kegiatan pertama setelah hampir 2 setengah tahun Indonesia terpapar Covid-19.

Ia pun berterima kasih pada seluruh pihak yang telah terlibat dalam acara tersebut, dan berharap, anak-anak down syndrome bisa tetap optimis, dan semakin bahagia.

“Selamat menjalankan kegiatan, tetap optimis, dan tetap bahagia. Semoga acara ini menggembirakan untuk semua anak-anak di manapun berada,” ungkapnya. (hk/red)

Tags: ,

Berita Terkait

Tinggalkan komentar

Silahkan masuk atau daftar terlebih dahulu untuk memberi komentar.