46 Tim Futsal Berlaga di Sanmar Cup #8

Yovie Wicaksono - 31 January 2018
Pertandingan Futsal SDK Vincentius  melawan SD Masa Depan Cerah di Sanmar Cup #8 , Selasa (30/1/2018). Foto : (Istimewa)

SR, Surabaya – Empat puluh enam tim futsal, memeriahkan Sanmar Cup #8 yang digelar di lapangan futsal SMAK Santa Maria Surabaya. Turnamen yang berlangsung hingga 2 Februari 2018 ini, terdiri dari 16 tim SD, 14 tim SMP dan 16 tim SMA.

Turnamen Sanmar Cup ini diselenggarakan setiap 2 tahun sekali. Tujuannya sendiri adalah untuk menjalin kerjasama yang baik antar sekolah. “Dengan adanya Sanmar Cup ini, semoga dapat menjalin kerjasama yang baik antar sekolah, tercipta kebersamaan dan kerukunan siswa maupun guru antarsekolah, serta meningkatkan prestasi non akademik dalam bidang futsal,” kata Ketua Umum Sanmar Cup #8, Aloysius Yosep Siswanto, Selasa (30/1/2018).

Pertandingan perdana dimulai antara SDK Vincentius  melawan SD Masa Depan Cerah. Dalam pertandingan pembuka ini, SD Masa Depan Cerah berhasil meraih kemenangan dengan skor 4 – 3 (penalti) setelah dalam waktu normal terjadi skor imbang 0 – 0.

Sanmar Cup #8 juga dimeriahkan dengan adanya cebol (cewek bola). Selama ini, cebol telah menjadi ikon Sanmar Cup yang telah berlangsung selama 16 tahun ini. Cebol-cebol ini berpenampilan sporty, kasual, dan trendy.

Mereka bertugas mendampingi dan melayani tim futsal  dari sekolah yang bertanding di ajang Sanmar Cup. Dari menjadi pemandu segala informasi berkaitan seputar kompetisi futsal sampai dengan menyediakan  makanan dan minuman bagi peserta futsal.

“Ini kali pertama aku ikut cebol. Rasanya bangga dan seru banget. Bisa menjadi duta Sanmar Cup untuk gelaran 2 tahunan,” ujar Shiendy Setiany.

Dalam turnamen ini, juga ada berbagai stand bazar yang memanjakan pengunjung serta peserta SanMar Cup #8. Mulai dari stand makanan hingga stand minuman berderet dengan rapi di sekeliling lapangan basket Tumapel area Kampus Santa Maria Surabaya.

“Benar-benar seru dan ramai. Bisa nonton pertandingan futsal sambil makan camilan enak. Wah, pas banget! Pokoknya, tetap pertahankan sportif dan jaga terus kesuksesan acara ini hingga di penghujung nanti,” kata Ketua Panitia Sanmar Cup Siswa, Hwee Kwan. (*/red)

Tags: , , ,

Berita Terkait

Tinggalkan komentar

Silahkan masuk atau daftar terlebih dahulu untuk memberi komentar.