Subandi Canangkan Pertunjukan Wayang Gagrak Porongan Setiap Kecamatan
SR, Sidoarjo – Tak terasa pertunjukan wayang Gagrak Porongan telah tiba di gelaran ke-11. Kali ini, acara digelar di Desa Waru, Kecamatan Waru Sidoarjo dan dihadiri Plt Bupati Sidoarjo, Subandi, Jumat (6/9/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Subandi menyatakan kekagumannya pada antusias warga yang tak pernah surut.
Ia bercerita, sejak pertama kali dicanangkan hingga sekarang antusias tersebut tak pernah pudar. Selain menjadi hiburan, ekonomi warga juga bertumbuh. Terbukti dari banyaknya UMKM ikut serta di setiap acara.
“Saya bangga sekali datang ke sini. Perekonomian kita menggeliat, kita sebagai Pemda memberi support dan dukungan,” ujarnya.
Melihat tingginya animo masyarakat, pihaknya makin semangat menyebarkan seni budaya asli Sidoarjo tersebut. Ke depan, lanjut Subandi, wayang Gagrak Porongan akan diusulkan untuk digelar di tiap kecamatan.
“Kalau lihat antusias ini insyaAllah tahun depan kita sudah koordinasi dengan dinas pendidikan mudah-mudahan tahun depan tiap kecamatan bisa diberikan satu gelaran wayang kulit,” tuturnya.
Tak hanya itu. Selain menjadi hiburan, pihaknya juga berencana mengkolaborasikan seni khas Sidoarjo untuk turut mengawal kebijakan daerah.
Hak tersebut agar berbagai kebijakan bisa teredukasi dengan baik ke masyarakat, salah satunya terkait program pembangunan.
“Kami akan terus berupaya menciptakan ruang untuk seniman berkarya dan melestarikan budaya. Saya yakin kita mampu melestarikan seni budaya sebagai warisan untuk generasi penerus,” pungkasnya.
Adapun, pertunjukan wayang Gagrak Porongan ke-11 tersebut dipandu oleh dalang Ki Joko Suprayitno dengan lakon “Gatot Koco Jumeneng”. (hk/red)
Tags: budaya tradisional, disukai penonton, plt sidoarjo, subandi, superradio.id, wayang gagrak Porongan
Berita Terkait
Tinggalkan komentar
Silahkan masuk atau daftar terlebih dahulu untuk memberi komentar.