Peletakan Batu Pertama Gereja Tiberias Rajawali Surabaya

Yovie Wicaksono - 24 July 2023

SR, Surabaya – Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Surabaya mewakili Pemerintah Kota menghadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gereja Tiberias Rajawali di Jalan Rajawali no.66 Surabaya, Senin (24/7/2023).

Kepala Bakesbangpol Kota Surabaya, Maria Theresia Ekawati Rahayu melakukan peletakkan batu pertama, sekaligus menandatangani prasasti sebagai bentuk peresmian acara peletakan batu pertama di Gereja Tiberias Rajawali.

“Seperti yang kita dapat ketahui, bahwa Gereja merupakan tempat ibadah bagi umat Kristiani yang memiliki peran strategis dalam pertumbuhan dan perkembangan umat. Gereja tidak hanya digunakan sebagai sarana untuk beribadah tetapi juga berperan sebagai pusat pendidikan serta tempat menyelesaikan berbagai persoalan umat serta menjadi pusat pemberdayaan masyarakat,” ujar wanita yang kerap disapa Yayuk dalam sambutannya.

Ia mengatakan, seiring dengan pertumbuhan gereja dan tantangan perubahan zaman, diperlukan manajemen atau pengelolaan yang baik untuk mewujudkan kemakmuran gereja.

“Saya juga berharap Gereja Tiberias Rajawali ini dapat menjadi pusat pemberdayaan masyarakat yang membawa keselamatan, kesejahteraan dan juga tempat kemakmuran bagi setiap umat. Disisi lain juga berharap, semoga gereja ini dapat mengantarkan anak-anak untuk tumbuh menjadi pribadi yang berpendidikan dan berakhlak mulia. Sehingga bermanfaat bagi masyarakat, bangsa, dan negara,” ujarnya.

Sementara itu, perwakilan Gereja Tiberias Indonesia, Pendeta Aristo Pariadji dalam sambutannya mengatakan, Pemerintah Kota Surabaya betul-betul mengayomi umat beragama, dan ia bersyukur proses pembangunan Gereja Tiberias Rajawali berjalan dengan lancar.

Dalam agenda ini, selain kegiatan peletakan batu pertama, pihak Gereja Tiberias juga memberikan bantuan dana pengentasan kemiskinan yang akan diserahkan kepada Camat Krembangan, dan juga membagikan sembako kepada warga sekitar.

“Gereja Tiberias juga sangat mengapresiasi  Pemkot Surabaya, sehingga kami berkomitmen untuk menyumbang dana pengentasan kemiskinan sebanyak 55 juta rupiah,” kata Aristo.

“Kita berkomitmen juga untuk merekrut orang-orang yang membutuhkan untuk dipekerjakan dalam program-program di dalam Gereja Tiberias Rajawali setempat,” sambungnya.

Atas komitmen yang diberikan oleh pihak Gereja Tiberias Rajawali kepada Pemkot Surabaya, Yayuk memberikan apresiasi. “Atas nama Pemerintah Kota Surabaya saya mengucapkan terima kasih atas komitmen dari Gereja Tiberias untuk membantu mengatasi permasalahan kemiskinan di wilayah kecamatan Krembangan khususnya dan Kota Surabaya pada umumnya,” pungkas Yayuk. (ag/red)

Tags: , ,

Berita Terkait

Tinggalkan komentar

Silahkan masuk atau daftar terlebih dahulu untuk memberi komentar.