Masih Ada Warga Buang Sampah Sembarangan, Armuji: Nanti Kalau Banjir yang Disalahkan Pemkot

Yovie Wicaksono - 16 March 2022

SR, Surabaya – Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji melakukan sidak di Bantaran Sungai Pegirian, Jalan Jatisrono Timur, Rabu (16/3/2022).

Dalam sidak tersebut, Armuji menemui sejumlah titik tumpukan sampah akibat kesadaran masyarakat yang kurang dengan membuang sampah sembarangan.

Melihat hal tersebut, Armuji sempat geleng – geleng kepala melihat masih ada perilaku warga Surabaya yang demikian. Ia pun segera mengomando Satgas Dinas Lingkungan Hidup melalui Handy Talky yang tidak pernah lepas saat ia turun kelapangan.

“Tidak jauh dari sini ada Tempat Pembuangan Sementara (TPS), tetapi kok ya malas hanya tinggal lempar saja, nanti kalau banjir yang disalahkan Pemerintah Kota,” ujar Armuji.

Melanjutkan sidaknya, tak sengaja Armuji menjumpai warga yang lewat dengan “enteng” melemparkan kantong plastik yang berisikan sampah. Sejumlah petugas pun menghentikan warga tersebut yang mengaku tidak tahu dan dikiranya itu merupakan tempat pembuangan sampah.

“Lho kok tidak tahu bagaimana pak, jelas jelas ini bukan tempat pembuangan sampah. Jangan diulangi lagi, kasihan warga yang lainnya, kacau karena ulah beberapa orang,” tegas Armuji kepada warga tersebut.

Orang nomor dua di Kota Surabaya ini mengaku bahwa kompleksnya masalah sampah memang tidak hanya bagaimana secara teknis mengolah sampah. Tetapi juga bagaimana menanganinya secara sosial, ekonomi, hukum maupun politik.

Maka dari itu, dalam kesempatan tersebut, Armuji juga meminta agar Lurah Ujung dan Camat Semampir rutin melakukan pengawasan terhadap wilayah Jatisrono Timur ini, termasuk melakukan pertemuan-pertemuan dengan warga untuk menumbuhkan kesadaran dengan tidak mencemari lokasi sungai.

“Ini tanggung jawab kita bersama, ayo jaga lingkungan kita bersama,” imbuhnya. (*/red)

Tags: , , , , ,

Berita Terkait

Tinggalkan komentar

Silahkan masuk atau daftar terlebih dahulu untuk memberi komentar.