Peringatan World Bipolar Day di Surabaya
SR, Surabaya – Seksi Bipolar dan Gangguan Mood lainnya PDSKJI, Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa Indonesia (PDSKJI) cabang Surabaya, bersama komunitas Harmony In Diversity dan Perkumpulan Senifoto Surabaya menggelar acara “World Bipolar Day 2023” di Royal Plaza, Surabaya, Kamis (30/3/2023).
Acara ini diisi dengan berbagai kegiatan, mulai dari pameran lomba fotografi, konseling kesehatan mental secara gratis oleh para psikiater dari PDSKJI Surabaya, talkshow bertajuk “Support For Bipolar” yang dibawakan oleh dokter Zain Budi Syulthoni dan ceramah oleh Ustadz H.M. Ridwan Abubakar, serta buka bersama.
Ketua acara, Agustina Konginan mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk memberikan dukungan kepada orang dengan bipolar dan keluarga agar semakin termotivasi dan tidak lagi merasa sendiri dalam mencari dan menjalani pengobatan untuk meningkatkan kualitas hidupnya.
“Masyarakat juga diharapkan dapat lebih meningkatkan kesadaran dan pemahaman mengenai gangguan mental, terutama bipolar, serta upaya dalam mendukung pemulihannya,” ujarnya saat ditemui di sela-sela acara.
Ia pun mengaku memilih Royal Plaza sebagai tempat penyelenggaraan acara lantaran ingin lebih mendekatkan akses pelayanan maupun edukasi kepada masyarakat.
“Karena terkadang mereka tidak punya pengalaman untuk menghadapi psikolog atau psikiater ya, jadi takut untuk konseling. Maka dari itu disini kita hadirkan konseling gratis dan ternyata antusias masyarakat cukup baik. Tadi yang konsultasi tidak terbatas hanya bipolar, ada yang terkait masalah belajar juga,” katanya.
“Dari sini kita ingin menyampaikan bahwa tidak buruk kok saat kita menemui psikolog atau psikiater untuk konseling, demi menjaga kesehatan mental kita” sambung psikiater di Rumah Sakit Dokter Soetomo Surabaya ini.
Pihaknya pun berharap, melalui acara ini, masyarakat bisa lebih menyadari dan peduli akan kesehatan mental dan dapat memberikan lingkungan yang suportif, agar tak ada lagi stigma kepada para penderita bipolar sehingga mereka mampu mencapai kondisi pulih dengan lebih cepat. (fos/red)
Tags: Bipolar, Kesehatan mental, Psikologis, World Bipolar Day 2023
Berita Terkait
Tinggalkan komentar
Silahkan masuk atau daftar terlebih dahulu untuk memberi komentar.