SMK di Kediri Laksanakan UNBK, Sejumlah Sekolah Awasi Ujian Menggunakan CCTV

Yovie Wicaksono - 2 April 2018
Petugas melakukan pengawasan pelaksanaan UNBK di Kediri dari monitor yang terhubung pada kamera CCTV di kelas (foto : Superradio/Rahman Halim)

SR, Kediri – Sekitar 17.000 siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kabupaten dan Kota Kediri mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) hari pertama. Mereka tersebar di 70 lembaga pendidikan yang ada di Kabupaten dan Kota Kediri.

Sejumlah pejabat dari Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Provinsi Jawa Timur, Wilayah Kota dan Kabupaten Kediri, melakukan pemantauan atau sidak di sejumlah lembaga pendidkkan, salah satunya di SMKN 2 Kota Kediri. Pemantauan pelaksanaan UNBK dilakukan melalui monitor yang terhubung dengan kamera CCTV, yang telah difasilitasi oleh sekolah penyelanggara. SMKN 2 Kota Kediri menjadi salah satu sekolah percontohan, yang memiliki fasilitas kamera CCTV untuk pengawasan ujian.

Sidik Purnomo, Kepala Seksi Pendidikan SMK-SMA, Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur mengatakan, pada penyelenggaraan UNBK kali ini sudah tidak ada lagi sekolah SMK yang digabung atau dimerger. Sedangkan pengawasan ujian melalui kamera CCTV dinilai lebih efektif.

“Memang tidak semua sekolah memiliki fasilitas kamera CCTV karena terkendala prasarana. Harapannya kan semua lembaga pendidikan penyelenggara UNBK memiliki fasilitas kamera CCTV,” kata Sidik.

Sidik berharap pemenuhan fasilitas kamera CCTV dapat dilakukan pada tahun 2018 ini, namun tetap mempertimbangkan kesiapan sekolah maun anggaran.

“Jangan sampai gara-gara itu, justri pelaksanaan UNBK tidak berjalan lancar. Untuk yang belum, kami beri kesempatan tahun depan bisa mewujudkannya,” pungkasnya.(rh/red)

Tags: , , ,

Berita Terkait

Tinggalkan komentar

Silahkan masuk atau daftar terlebih dahulu untuk memberi komentar.